Sinopsis drama Korea, film, artis Korea, k-pop, k-movie, dan k-drama

November 15, 2013

Komentar Sutradara Kwang Kyung Taek untuk Kim Woo Bin

Pada 14 November, Power FM Radio Gong Hyung Jin's Cine Town SBS menghadirkan sutradara Kwak Kyung Taek dan aktor Korea Kim Woo Bin pemain film terbaru Korea 'Friend 2' (segera rilis) yang juga memerankan Choi Young Do di 'The Heirs'.

Komentar Sutradara Kwang Kyung Taek untuk Kim Woo Bin

Dalam acara tersebut, Kwak Kyung Taek mengomentari Kim Woo Bin. "Kebulatan tekad Kim Woo Bin dapat menjadi positif maupun sebaliknya. Tanpa perlu diberitahu, ia paham bagaimana caranya berakting dengan baik, menjadi populer, dan aku bersyukur karenanya. Aku melihatnya pertama kali belum lama ini, dan ia telah menjadi begitu ramping. Kapanpun ia melakukan sesuatu, ia adalah sosok orang yang melakukan hal terbaik, dan itu membuatku terkadang mengkhawatirkan kesehatannya."

Menambahi pernyataan tersebut, DJ Gong Hyung Jin mengatakan bahwa apa yang dikatakan sutradara Kwak Kyung Taek itu semuanya positif. Namun, tentu saja ada hal-hal negatifnya. Karena itu, sang sutradara menjawabnya, "Tidak ada hal yang khusus untuk sekarang. Mungkin jika kami bekerja sama kembali di lain waktu, sesuatu akan muncul."

Sementara itu, film Korea 'Friend 2' sendiri mengisahkan momen 17 tahun setelah kematian Dong Su (Jang Dong Gun). Joon Seok (Yoo Oh Seong) akhirnya dibebaskan dari penjara dan bertemu dengan anak laki-laki rahasia Dong Su, Sung Hoon (Kim Woo Bin). Film drama ini yang disutradarai Kwang Kyung Taek yang juga turut dibintangi Yoo Oh Sung dan Joo Jin Mo.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Komentar Sutradara Kwang Kyung Taek untuk Kim Woo Bin

0 komentar:

Post a Comment