Sinopsis drama Korea, film, artis Korea, k-pop, k-movie, dan k-drama

February 21, 2014

KCSC Memberi Peringatan Kata-kata Makian yang ada di Beberapa Adegan Drama 'Reply 1994'

Korea Communication Standards Commission (KCSC) sedang sibuk belakangan ini. Selesai menindak konsep sensual girlband Korea yang marak pasca comeback, sekarang komisi tersebut memberi peringatan kata-kata makian pada drama Korea populer tahun lalu, 'Reply 1994'.

KCSC Memberi Peringatan Kata-kata Makian yang ada di Beberapa Adegan Drama 'Reply 1994'

Dilansir dari MWave, KCSC mengulas soal drama yang ditayangkan tvN itu dalam rapat umumnya yang dihelat tanggal 20 Februari. Peringatan ini dikeluarkan menyusul ditemukannya pelanggaran dari acara ini untuk Peraturan 90, Pasal 51 (Penggunaan Bahasa di TV),  Ayat 3, Bagian 2 (Rentang yang Dapat Diterima). Istilah gampangnya, acara ini menayangkan beberapa adegan, di mana seorang tokoh mengumpat - padahal kata-kata tersebut dilarang digunakan (menurut Youth Safeguard Time Slot).

Episode yang menyebabkan dikeluarkannya peringatan ini ada pada episode 5. Dalam episode ini, ada adegan Sam Cheon Po (Kim Sung Kyun) sedang memakan makanan ringan yang dikasihkan kepada Yoon Jin (Do Hee Tiny G) oleh Seo Taiji. Pada adegan ini tampak Yoon Jin mencekik Sam Cheon Po dan mengancamnya dengan gunting, lalu mengumpat secara bebas. Episode lain yang juga menyebabkan munculnya peringatan ini ada pada episode 13. Di mana, Yoon Jin sekali lagi mencekik dan mengumpat pada Sam Cheon Po, saat dirinya tak menerima beasiswanya. Dan, terakhir ada di episode 16, di mana Trash (Jung Woo) bertengkar dengan Si Won (Eun Ji Apink) terkait volume radio di bis.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : KCSC Memberi Peringatan Kata-kata Makian yang ada di Beberapa Adegan Drama 'Reply 1994'

0 komentar:

Post a Comment