Sinopsis drama Korea, film, artis Korea, k-pop, k-movie, dan k-drama

May 23, 2014

Haru: Apa Aku Bisa Membeli Kwon Ji Yong (G-Dragon)?

Dalam variety show "Superman is Back" episode terbaru, Haru memperlihatkan kembali sisi menggemaskan dan kepolosan dirinya saat dia bertanya kepada ayahnya bisakah membeli G-Dragon?

Ceritanya, Tablo pergi bersama Haru dan Kang Hye Jung (istrinya Tablo) ke Osaka untuk menonton konser dari YG Family. Ini lantaran dia mau Haru menonton aksi panggungnya.

Lalu, Kang Hye Jung bertanya kepada Tablo, apa bisa mereka berbelanja dengan kartu kredit milik Tablo. Tablo pun mengiyakan dengan mimik muka terpaksa.

Haru: Apa Aku Bisa Membeli Kwon Ji Yong (G-Dragon)?

Ketika mendengar kehebatan kartu kredit milik ayahnya yang bisa membeli apapun, Haru dengan polos bertanya, "Ayah, bisa kita beli lumba-lumba memakai kartumu?" Pertanyaan ini membuat Tablo tertawa. Tapi Haru belum selesai. Dia bertanya lagi pada ayahnya, "Lalu aku bisa membeli Kwon Ji Yon (G-Dragon) juga?"

Tablo pun menjawabnya, "Nggak. Kita nggak bisa beli Ji Yong. Nanti kartu ayah melebihi batas pengeluaran maksimum."

Haru belum selesai membicarakan salah satu member Big Bang favoritnya itu, bahkan ketika sudah sampai di tempat konser. Haru bertanya kepada ayahnya, "Di mana Ji Yong oppa? Apa dia tidur? Kenapa dia tidur?"

Apakah Haru akan bertemu lagi degan G-Dragon? Jangan lewatkan variety show Korea "Superman is Back" episode terbaru yang tayang tanggal 23 Mei 2014, pukul 16:20 waktu Korea.[kr]

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Haru: Apa Aku Bisa Membeli Kwon Ji Yong (G-Dragon)?

0 komentar:

Post a Comment