Kisah Romance - Drama serial It's Okay That's Love yang ditayangkan SBS mendapatkan penghargaan dari Asosiasi Schizophrenia Korea. Adalah sutradara Kim Kyu Tae, penulis No Hee Kyung, dan perusahaan produksi GT Entertainment - CJE&M yang menerima penghargaan itu secara langsung.
Serial ini menarik perhatian pemirsa karena plotnya mengisahkan tentang berbagai penyakit kejiwaan - seperti Schizophrenia, Obsessive Compulsive Disorder (OCD), dan Tourette Syndrome. Yang membuat serial ini mendapatkan pujian adalah berbagai penyakit kejiwaan ini dibuat dalam sudut pandang yang sangat indah. Terlebih topik ini sensitif dan sulit dijelaskan.
Sebagai contoh, karakter utama pria (Jang Jae Yeol diperankan Jo In Sung) mendapatkan banyak perhatian, setelah diketahui menderita penyakit kejiwaan, tapi bisa mengatasinya dengan pertolongan orang-orang di sekitarnya dan perawatan aktif. Karakter ini sanggup membentuk opini umum bahwa penderita penyakit ini bisa mendapatkan sisi positif dan empatik.
Lee Jong Seo, selaku Direktur Asosiasi Schizophrenia Korea, mengatakan, "Aku selalu tidak tenang dengan pandangan terhadap penyakit schizophrenia, yang bersama keluarganya menjadi ragu-ragu melakukan perawatan setelah adanya pandangan negatif penyakit ini. Kami memberikan penghargaan, karena serial drama Korea ini memberikan harapan baru kepada penderita, juga membantu menghilangkan stigma negatif masyarakat."
Kim Kyu Tae selaku sutradara dari serial drama Korea terbaru saja tamat belum lama ini berkomentar, "Sebagai wakil dari kru, aku mau mengucapkan terima kasih sebesar-besarnya kepada Asosiasi Schizophrenia atas perhatian mereka terhadap serial ini, juga atas plakat penghargaannya. Kuharap serial ini bisa memberikan kesempatan kepada banyak orang untuk melihat penderita penyakit kejiwaan secara lebih positif dan berempati."
0 komentar:
Post a Comment