Sinopsis drama Korea, film, artis Korea, k-pop, k-movie, dan k-drama

November 10, 2014

Lee Min Ho Punya Kembaran di Beijing

Kisah Romance – Lee Min Ho punya kembaran identik yang sekarang tinggal di museum Madame Tussauds, Beijing, loh. Sayangnya, bukan kembaran asli, melainkan patung lilin, setelah dibuat di Shanghai dan Hongkong.

"Lee Min Ho menarik banyak fans Cina lewat perannya di serial 'Boys over Flowers', 'City Hunter', 'The Heirs', dll. Antusiasme fans Cina, membuat kami memutuskan untuk memproduksi patung lilin Lee Min Ho. Kami harap semua yang mengunjungi Madame Tussauds menikmati patung lilin Lee Min Ho," kata perwakilan dari Madame Tussauds.

Lee Min Ho punya kembaran identik yang sekarang tinggal di museum Madame Tussauds, Beijing.

Sebenarnya, kembaran lilin Lee Min Ho sudah dipamerkan di Madame Tussauds Shanghai sejak April 2013. Itu kali pertama artis Korea dijadikan patung lilin koleksi Madame Tussauds. Kemudian, dibuat lagi dan ditempatkan di Hongkong Januari 2014, dan November ini patung lilin tersebut dihijrahkan ke Beijing.

Ada banyak patung lilin terkenal lainnya, selain Lee Min Ho yang dipajang di Beijing bersma 30 patung lilin lainnya, seperti Bruce Lee, Jackie Chan, Leslie Cheung, Elvis Presley, Michael Jackson, Madonna, Marilyn Monroe, Audrey Hepburn, Teresa Teng, Jay Chou, Zhang Yimou, dll.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Lee Min Ho Punya Kembaran di Beijing

0 komentar:

Post a Comment