Sinopsis drama Korea, film, artis Korea, k-pop, k-movie, dan k-drama

June 3, 2015

Nana After School Ambil Peran di Film Terbaru Cina Go Lala Go 2

Kisah Romance - Gosip artis terbaru wartakan Nana After School yang dilaporkan mengambil peran di film terbaru negeri tirai bambu. Dia akan menjadi salah satu pemain utama di film Go Lala Go 2.

Pledis Entertainment selaku agensi sang artis mengumumkan bahwa Nana akan bermain bersama aktor-artis kenamaan Cina, Ariel Lin dan Vic Zhou.

Nana After School Ambil Peran di Film Terbaru Cina Go Lala Go 2

Film Go Lala Go 2 berkisah tentang kehidupan Cinderella modern bernama Lala dan "petualangan" di dunia orang-orang kantoran. Pledis Ent. menyebutkan bahwa Nana sudah mulai syuting dan baru rampung Juli mendatang.

"Nana telah memulai proses syuting film tersebut, yang diperkirakan rampung Juli mendatang."

"Nana sekarang berfokus pada iklan dan film, tapi kami juga merencanakan penampilannya di variety show ke depannya."

Nana After School diberitakan telah memulai debut akting di Cina lewat drama yang ditayangkan HunanTV, Love Weaves Through a Millenium. Drama tersebut merupakan drama daur ulang dari drama tvN Queen In Hyun’s Man. [kr]

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Nana After School Ambil Peran di Film Terbaru Cina Go Lala Go 2

0 komentar:

Post a Comment