Sinopsis drama Korea, film, artis Korea, k-pop, k-movie, dan k-drama

October 15, 2014

Sinopsis Secret Door Episode 7 Part 1

Sinopsis Secret Door Episode 7 Part 1

Sinopsis drama Korea Secret Door episode 7 part 1.

Baca dulu sinopsis Secret Door episode 6 part 2. Pangeran Sun dan tim investigasinya melakukan penyelidikan rahasia di biro lukis kerajaan, di mana dia baru paham arti pesan yang ditinggalkan Jung Woon: hwabutado. Itu berhubungan dengan lukisan upacara kerajaan, dan Pangeran Sun yakin bahwa Heung Bok telah meninggalkan pesan untuknya.

Pangeran Sun menemukan lukisan terakhir Heung Bok dan merunut orang-orang yang ada di dalam lukisan tersebut untuk menemukan petunjuk si pembunuh. Saat Pangeran Sun menunjuk orang-orang yang terdapat di lukisan, secara perlahan lukisan memudar dan adegan berubah menjadi prosesi upacara yang sesungguhnya.

Pangeran Sun memutar kembali ingatan siapakah orang yang berdiri di sebelahnya saat upacara berlangsung... ketika ingat, Pangeran Sun menyebut nama orang itu adalah Kang Seo Won - penjaga istana yang dikirim Putri Hyegyeong untuk memata-matai sang pangeran.

Namun, mereka khawatir bukti yang sudah berhasil ditemukan tak cukup kuat untuk menangkapnya. Ji Dam memberikan usul bahwa mereka bisa menangkap Seo Won dengan alasan mencari bukti pembunuhan berupa buku Heung Bok yang hilang.

Pangeran Sun setuju bahwa orang yang memegang salinan buku novel thriller milik Ji Dam adalah pembunuhnya. Tiba-tiba Pangeran Sun teringat tentang surat Heung Bok yang ditujukan padanya malam itu. Di surat itu disebutkan betapa Heung Bok menikmati cerita thriller di dalam buku tersebut, padahal dia tahu Heung Bok sama sekali tidak menyukai buku bergenre thriller.

Disebutkan pula jika bulu kuduk Heung Bok meremang. Ji Dam mengatakan bahwa penggambaran adegannya tidak seperti itu. Hal ini meyakinkan Pangeran Sun jika Heung Bok telah meninggalkan pesan di halaman-halaman tertentu yang membuatnya takut. Karena itu, Pangeran Sun mengatakan jika mereka harus menemukan kembali buku tersebut.

Raja Yeongjo memberitahu kasim kepala telah melakukan pekerjaan dengan baik. Belum diketahui apa maksud perkataan Raja Yeongjo ini.

Pada pagi harinya, beberapa prajurit di bawah pimpinan kasim Pangeran Sun pergi ke rumah Kang Seo Won untuk mencokoknya. Pil Jae bertanya kenapa Kang Seo Won yang sudah berhenti dari jabatannya dicari-cari lagi? Kasim memperingatkannya bahwa Pil Jae akan terluka jika terlalu banyak bertanya, dan memerintahkan prajurit untuk menggeledah rumah Kang Seo Won.

Tapi hasil penggeledahan di rumah Kang Seo Won hasilnya nihil. Pun buku tidak ditemukan. Tim investigasi Pangeran Sun bertanya-tanya apakah Kang Seo Won kabur pasca-tertangkap basah sedang memata-matai sang pangeran? Pil Jae memberi laporan kepada PM Kim bahwa sang pangeran kini menduga pembunuh Heung Bok adalah Kang Seo Won. Dia menebak jika Kang Seo Won tidaklah bersembunyi... melainkan dihilangkan.

Pil Jae berpikir bahwa mungkin ini ada hubungannya pendekar pedang yang menyerang anak buahnya ketika mereka menculik seorang wanita (diduga adalah gisaeng pacarnya Jung Woon). Karena Pil Jae tahu bahwa pendekar pedang ini memiliki keterampilan pedang terlatih secara resmi.

PM Kim, yang mempunyai firasat bahwa semua itu ulah Yeongjo, pergi menemui raja bonekanya. Raja Yeongjo tidak menyangkal bahwa dialah yang telah menyembunyikan Kang Seo Won. Kemudian, sedikit menambahkan jika Kang Seo Won adalah pria yang memiliki nyali sebesar biji kacang kenari, karena diduga menjadi dalang pembunuhan Heung Bok dan yang mem

Pada dasarnya, Raja Yeongjo menyadari jika Kang Seo Won bukanlah orang mereka. 

Raja Yeongjo mengatakan kepada PM Kim mengenai lukisan Heung Bok dan keyakinan Pangeran Sun bahwa Kang Seo Won adalah pembunuhnya. Dengan hilangnya Kang Seo Won, maka Pangeran Sun akan lebih yakin jika dirinya berada pada jalur yang benar. Raja Yeongjo mengatakan bahwa Pangeran Sun akan mengikuti jalan yang salah, bukankah pertanda baik bagi PM Kim? Kemudian dia memperingatkan untuk mengembalikan dokumen rahasia mereka.

Ayah Ji Dam terkejut ketika Woon Shim memberitahu bahwa Ji Dam sudah tidak ada lagi di gibang-nya, dan sudah ditempatkan di lokasi yang aman. Namun Woon Shim tidak memberitahu di mana lokasi itu, supaya Ayah tidak terlalu khawatir. Yang mencurigakan Woon Shim adalah Ji Dam pergi tanpa paksaan.

Ternyata lokasi persembunyian Ji Dam adalah di tempat Chul Joo, kepala geng Eastside.

Tampaknya ada perbedaan keinginan antara Chul Joo - Ji Dam. Tujuan Ji Dam bersembunyi di tempat Chul Joo adalah mendapatkan petunjuk baru, sedangkan Chul Joo menginginkan Ji Dam diam saja di tempatnya tanpa melakukan apapun supaya tidak menimbulkan kecurigaan orang-orang yang tidak tahu. Karena itu, Ji Dam memberikan pesan kepada Pangeran Sun yang memberitahu bahwa dirinya aman dan tengah menyelidiki apa hubungan kelompok Eastside - Westside dalam kasus mereka.

Chul Joo mengabaikan terus pertanyaan-pertanyaan yang bersifat interograsi sepihak alasan kenapa dirinya ada di wilayah Westside di malam kematian Seung Se. Ji Dam mengambil buku yang tengah dibawa Chul Joo. Ketika mendongak, Ji Dam menemukan jika Chul Joo tengah menangis. Mengetahui hal ini, Chul Joo segera menghapus air matanya karena malu.

Ji Dam melihat judul buku yang dibaca Chul Joo, dan bertanya kenapa juga Chul Joo musti menangis waktu membaca The Story of Chun Hyang? Chul Joo mengatakan dia menangis setelah membaca bagian Chun Hyang menangis untuk kekasihnya. Ha, muka iblis hati melankolis.

Ji Dam tidak mengembalikan buku itu sampai Chul Joo menjawab pertanyaannya.

Chul Joo tidak menceritakan semua kebenarannya, dan berbohong bahwa dia ada di sana malam itu untuk mencari tahu siapa yang telah meletakkan pisau anak buahya di lokasi pembunuhan Jung Woon itu. Chul Joo bertanya apa Ji Dam mencurigainya membunuh Seung Se? Ji Dam menyangkalnya, karena tahu Chul Joo takkan membunuh orang kecuali melakukan perkelahian yang adil.

Ji Dam kemudian bertanya apa Chul Joo tahu siapa kepala geng Westside? Chul Joo menjelaskan jika orang ini hanya dikenal dengan nama Shadow. Ji Dam meminta Chul Joo untuk memberikan petunjuk kepadanya jika menemukan sesuatu yang baru, dan Ji Dam agak kaget ketika Chul Joo langsung mengiyakan. Chul Joo kemudian menambahkan tahu petunjuk baru pun takkan membuat perbedaan apa-apa, toh Ji Dam takkan bisa melakukan apapun dengan itu. Soalnya Chul Joo melarang Ji Dam untuk pergi dari tempatnya sampai kasus tersebut ditutup.

Ji Dam cemberut, dan Chul Joo pergi setelah meninggalkan bukunya sambil menyarankan kepada Ji Dam sebaiknya menulis genre romance saja daripada thriller. Sehingga melibatkan dirinya dalam bahaya penyelidikan pembunuhan. Setelah Chul Joo pergi, Ji Dam juga membuntutinya dan mengintip sengaja untuk bisa mendengar Chul Joo memerintahkan anak buahnya untuk memastikan dirinya tidak keluar, supaya mereka tidak tertangkap. Ji Dam mengernyitkan dahi, tertangkap melakukan apa?

Sementara itu di istana, Pangeran Sun mendengarkan dengan malas Penasihat Chae memberikan jadwal kegiatannya, dan bertanya apakah ada kemungkinan Kang Seo Won sudah mati? Jika memang benar begitu, kira-kira siapa orang yang telah membunuhnya? Penasihat Chae menebak bahwa otak di balik semua ini adalah Noron. Apa yang harus mereka lakukan adalah mengetahui siapa-siapa saja orang-orang Noron yang terlibat.

Penasihat Chae mengatakan bahwa mereka membutuhkan umpan dan menyarankan untuk memakai Petugas Min Woo Sub, polisi berprinsip yang mengambil pernyataan Ji Dam dan berdebat dengan Kapten Hong tentang mana yang benar mana yang salah. Dia juga anak Menteri Min dari sisi Noron, yang meminta anaknya untuk menguburkan saja tentang kebenarannya atau membunuh ayahnya sebelum mengaku. Penasihat Chae mengungkapkan jika kecurigaannya benar, maka mereka bisa menyerang sisi ketegangan antara ayah yang ingin menyembunyikan kebenaran dengan anak yang ingin mengungkapkannya.

Pangeran Sun merasa itu ide yang baik dan menyetujuinya. Dia lalu memanggil Menteri Min dan Menteri Hong ke hadapannya. Pangeran Sun meminta Menteri Min menjelaskan alasan anaknya tiba-tiba mengundurkan diri dari kepolisian. Jika Menteri Min menolak maka Pangeran Sun tak segan-segan mencopot Menteri Min dari jabatan menteri. Pangeran Sun mengatakan, kecuali ada penyakit kejiwaan, satu-satunya penjelasan lain bahwa Petugas Min Woo Sub berhenti adalah mereka berdua bersekongkol untuk menyingkirkannya karena beberapa alasan.

Keduanya tidak bisa beralasan apapun ketika Pangeran Sun mengatakan bahwa satu-satunya cara untuk membuktika mereka tidak bersalah adalah membawa Petugas Min kembali bertugas. Lalu demi memperkuat keinginannya, dia meminta pengawalnya untuk menjadi petugas polisi untuk sementara waktu hingga Min Woo Sub kembali bertugas.

Rencana Penasihat Chae ini bekerja sangat tepat. Dia menemukan Menteri Min dan Menteri Hong pergi menemui PM Kim untuk melakukan perundingan. Mereka berdua menyatakan bahwa PM Kim semakin dekat dengan kebenaran. Pangeran Sun menarik kesimpulan bahwa para pejabat Noron yang ikut dalam pertemuan itu sangat mungkin terlibat dalam kematian Heung Bok. Sementara itu, PM Kim mengatakan kepada rekan-rekannya bahwa Pangeran Sun pasti sudah banyak tahu kebenarannya dari Ji Dam. Mereka semua saling memandang!

Bersambung ke sinopsis drama Secret Door episode 7 part 2.

Share on Facebook
Share on Twitter
Share on Google+

Related : Sinopsis Secret Door Episode 7 Part 1

0 komentar:

Post a Comment